Jumat, 28 Desember 2012

HUBUNGAN MASYARAKAT DAN KEBUDAYAAN


          Manusia adalah mahluk hidup ciptaan Tuhan yang paling sempurna di bandingkan dengan mahluk hidup lainnya. Manusia hidup membuthkan manusia lainnya untuk kelangsungan hidupnya. Sifat manusia yang beragam diciptakan untuk saling melengkapi, hanya saja semakin banyak manusia tercipta semakin banyak juga tercipta kebudayaan yang berbeda.  

Hubungan antara Manusia dan Kebudayaan adalah manusia sebagai perilaku Kebudayaan, dan Kebudayaan adalah objek yang di laksanakan manusia. Manusia dan Kebudayaan merupakan sesuatu yang berbeda tapi ternyata satu kesatuan. Manusia dan Kebudayaan adalah salah satu ikatan yang tak bisa di pisahkan dalam kehidupan manusia karena Manusia menciptakan Kebudayaan dam Kebudayaan mengatur hidup manusia agar sesuai dengan dengannya.
Manusia dan Kebudayaan pada hakekatnya memiliki hubungan yang sangat erat dan hamper semua tindakan dari seorang manusia itu adalah merupakan kebudayaan. Manusia mempunyai empat kedudukan terhadap kebudayaan yaitu : 
  1)      Penganut Kebudayaan

  2)      Pembawa Kebudayaan

  3)     Manipulator Kebudayaan

  4)      Pencipta Kebudayaan

Dari sisi lain hubungan Manusia dan kebudayaan dpat dipandang setara dengan hubungan anatar manusia dengan masyarakat yang dinyatakam sebagai dialektis, yang artinya salaing terkait satu sama lain. Proses ini ada 3 tahap, yaitu :
  
 1)      Elstemalisasi yaitu proses dimana mannusia mengekspresikan dirinya dengan membangun dunianya. Melalui Ekstemalisasi ini masyarakat menjadi kenyataan buatan manusia

 2)      Obyektivasi yaitu proses dimana masyarakat menjadi realitas obyektif, yaitu suatu kenyataan yang terpisah dari manusia dan berhadapan dengan manusia. Dengan demikian masyarakat dengan segala pranata sosialnya akan mempengaruhi bahkan membentuk perilaku manusia

 3)       Intemalasi yaitu proses dimana masyarakat disergap kembali oleh manusia. Maksudnya bahwa manusia mempelajari kembali masyarakatnya sendiri agar dia dapat hidup dengan baik sehingga manusia menjadi kenyataan yang di bentuk oleh masyarakat


Sebuah kebudayaan besar biasanya memiliki sub-kebudayaan yaitu sebuah kebudayaan yang memiliki sedikit perbedaan dalam hal perilaku dan kepercayaan dari kebudayaan induknya. Munculnya sub-kebudayaan disebabkan oleh bebrapa hal, yaitu:
  •          Perbedaan Umur
  •          Perbedaan Ras
  •          Perbedaan Kelas
  •          Perbedaan Agama
  •          Perbedaan Pekerjaan
  •          Perbedaan Pandangan politik 

    Sumber : http : // abdirachmadi.blogspot.com/2012/03/hubungan-antara-manusia-dan-kebudayaan.html
              http://rosdayantilia.wordpress.com/2010/10/22/hubungan-manusia-dan-kebudayaan/

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar